Kegiatan Bakti Mahasiswa KKN 01 Stamidiya di Desa Terosan Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang

 

KKNS 01 DESA TEROSAN KECAMATAN BANYUATES KABUPATEN SAMPANG – Jumat, 04 JFebruari 2022, posko 01 KKNS melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama masyarakat Dusun Selbat. Kerja bakti tersebut bertempat di halaman masjid petok dusun selbat desa Terosan Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang.

Kerja bakti ini dilaksanakan pada pukul 07.00 sampai dengan pukul 10.00 WIB. Kerja bakti ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membersihkan rumput yang sudah mulai tebal disekitar jalan raya maupun halaman masjid. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga kebersihan dan keindahan di lingkungan pemerintah Desa Terosan, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang.  



Kegiatan kerja bakti seperti ini dilaksanakan secara rutin oleh masyarakat Dusun Selbat ketika rumput sudah tebal atau ketika menyambut hari-hari besar, seperti Hari raya Islam. Kerja bakti sudah seakan akan mengakar pada kehidupan masyarakat Desa khususnya Dusun Selbat.

Selain sebagai kegiatan membersihkan lingkungan, kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi antar masyarakat dan mahasiwa kuliah kerja nyata yang bertugas di Desa Terosan.

Kegiatan Seperti ini diikuti oleh seluruh masyarakat baik tua maupun muda mereka bergotong royong ikut andil dalam kegiatan kerja bakti tersebut. Selain dari masyarakat, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata juga turut serta dalam kegiatan kerja bakti tersebut dan menjdi motor penggerak dikala masysrakat mulai sibuk diladang mereka masing-masing.

Selain kaum laki-laki yang menyumbangkan tenaga, dalam kegiatan tersebut kaum perempuan pun tidak mau kalah, mereka turut  andil dengan menyiapkan makanan ringan seperti gorengan, buah-buah, dan lain- lain, serta minuman, seperti kopi, dan teh.

Hal tersebut dilakukan mahasiswa sebagai salah satu wujud bakti sosial mahasiswa Stamidiya kepada masyarakat. Menurut keterangan salah seorang masyarakat Dusun Selbat, kegiatan ini sangat bermakna bagi kami yang kadang terlalu sibuk dengan urusan pribadi.

Dari masyarakat Dusun Selbat kita dapat melihat solidaritas yang masih sangat terjaga di saat masyarakat kota cenderung bersikap dan berperilaku individualis kedepannya diharapkan kegiatan seperti ini harus dilestarikan dan bisa menjadi contoh bagi desa-desa yang lain. 

(Divisi Sosial Budaya dan Publikasi – KKNS 01 STAMIDIYA)


Kontributor : Romse Almanduri

Editor : Gufron

Posting Komentar

0 Komentar